I. Berilah tanda silang (x) pada huruf a, b, c atau d pada jawaban yang kamu benar !
1. Arti kata Kurban adalah….
a. Mendekatkan
b. Menyembelih
c. Menjauhkan
d. Merelakan
2. Hukum berkurban adalah….
a. Boleh
b. Wajib
c. Sunah
d. Makruh
3. Nabi Ismail diganti oleh Allah dengan….ketika hendak disembelih oleh Nabi Ibrahim
a. Seekor kambing
b. Seekor unta
c. Seekor kerbaul
d. Seekor sapi
4. Menyembelih hewan kurban harus menggunakan benda…….
a. Tumpul
b. Runcing
c. Lunak
d. Tajam
5. Orang yang berkurban….memakan daging dari hewan yang di kurbankan.
a. Haram
c. Makruh
b. Boleh
d. Tidak boleh
6. Yang disebut hari tasryik adalah tanggal….
a. 13,14 dan 15 Zulhijjah
b. 11,12 dan 13 Zulhijjah
c. 11,12 dan 13 Syawal
d. 11,12 dan 13 Zulkaidah
7. Umur seekor sapi yang akan diperuntukan hewan kurban adalah…….
a. 3 tahun
c. 6 tahun
b. 5 tahun
d. 4 tahun
8. Awal waktu untuk menyembelih hewan kurban adalah….
a. Setelah shalat idul adha
b. Setelah shalat idul fitri
c. Setelah salat subuh
d. Sebelum matahari terbenam
9. Daging kurban sebaiknya dibagikan kepada….
a. Panitia kurban saja
b. Para ta’mir masjid dan musholla
c. Sanak saudara,tetangga, fakir dan miskin
d. Anak –anak panti asuhan
10. Membantu syiar islam mempererat ukhuwah islamiyah adalah…ibadah kurban
a. Kelebihan
c. Ciri Khas
b. Manfaa
d. Syarat
11. Ibadah kurban dilaksanakan pada hari….
a. Nahr dan tasyriq
b. Maulud nabi
c. Tahun baru islam
d. Hari raya idul fitri
12. Dalam syariat kurban 7 orang ( 7 Keluarga) dapat di wakili dengan….
a. 1 ekor unta
b. 1 ekor kambing
c. 1 ekor rusa
d. 2 ekor ayam
13. Ibadah kurban adalah mengenang dan mengambil hikmah nabi ….
a. Yusuf
c. Ibrahim
b. Muhammad Saw
d. Nuh
14. Satu ekor unta dapat digunakan untuk korban ….orang.
a. 8
c. 6
b. 7
d. 5
15. Binatang kurban yang disembelih dengan menyebut nama selain Allah hukumnya…
a. Subhat
b. Haram
c. Makruh
d. Mubah
II. Isilah titik-titik di bawah ini dengan jawaban yang tepat !
1. Surat Al Kausar ayat 1dan 2 menjelaskan tentang ibadah….
2. Hewan kurban yang dapat diperuntukan untuk 1 orang dalam sekeluarga adalah..….
3. Upah penyembelih hewan kurban hendaknya…. tersendiri oleh pemilik hewan kurban.
4. Dengan berkurban seseorang dapat menjadi lebih dekat kepada ….
5. Kurban berasal dari bahasa arab yakni dari kata ….
6. Kurban yang di nadzarkan hukumnya….….
7. Memakan daging kurban diperbolehkan bagi yang berkurban maksimal ….
8. Kambing yang gemuk, cacat jika disembelih dalam kurban hukumnya…………
9. Awal waktu penyembelihan binatang kurban adalah setelah ….
10. Tanggal 11,12,13 zulhijjah disebut hari…..
III. Jawablah pertanyaan di bawah ini dengan benar !
1. Jelaskan apa saja syarat- syarat hewan yang boleh diperuntukan untuk hewan kurban!
2. Tuliskan dalil yang menjelaskan tentang ibadah kurban beserta artinya !
3. Kapan waktu yang diperbolehkan untukmenyembelih hewan kurban ?
4. Tulislah Do’a yang diucapkan nabi Muhammad ketika menyembelih hewan kurban !
5. Sebutkan hewan apa saja yang diperbolehkan untuk berkurban?
KUNCI JAWABAN UTS FIQIH KELAS V ( LIMA ) SEMESTER 2
I. Pilihan Ganda
1. A
2. C
3. A
4. D
5. B
6. B
7. D
8. A
9. C
10. B
11. A
12. A
13. C
14. B
15. B
II. Isian Singkat
16. Kurban
17. Sapi atau unta
18. Diberikan
19. Allah SWT
20. قرب - يقرب- قربانا
21. wajib
22. sepertiganya
23. Tidaksah
24. Sholat idul adha
25. Tasryik
III. Essay
26. – Hewan kurban telah mencapai umur
- Hewan kurban tidak sakit dan kurus
_ Hewan kurban tak tenggelam biji matanya dan tidak cacat
27. فصل لربك وانحر
Artinya: maka laksanakan shalat karena tuhanmu dan berkurbanlah
28. Setelah shalat idul adha sampai selesai hari tasyrik
29. بسم الله والله اكبراللَّهُمَّ تَقَبَّلْ مِنْ مُحَمَّدٍ وَآلِ مُحَمَّدٍ وَمِنْ أُمَّةِ مُحَمَّدٍ
30. kambing , unta, sapi, kerbau
Halaman Berikutnya Klik:
1
2
3
Itulah tentangSoal UTS Fiqih Kelas 5 Semester 2 + Jawaban tadi, semoga bermanfaat. Silahkan untuk men - Download file soalnya untuk memudahkan belajar di rumah. Sekian dan terimakasih.